Wisata Pacitan, Goa Gong Pacitan yang Indah



hendriyudhape - Pacitan mempunyai tempat wisata yang tidak kalah menarik dengan kota-kota lainnya di Indonesia. Salah satu tempat wisata Pacitan yang menarik adalah Goa Gong. Goa Gong ini sendiri terletak di Desa Bromo, Punung, Pacitan. Goa Gong adalah salah satu goa di Indonesia yang sangat cantik dan indah.

Goa Gong Pacitan mempunyai stalaktit dan stalakmit yang sangat mengagumkan. Goa Gong di Pacitan ini dinamakan Goa Gong karena di dalam goa ini terdapat batu yang bisa menimbulkan bunyi seperti bunyi gong apabila batu tersebut dipukul.

Goa Gong di Pacitan ini awalnya di temukan pada tahun 1930 oleh dua orang yang bernama Mbah Joyo dan Mbah Noyo Semito yang pada waktu itu hendak mencari sumber mata air di wilayah mereka dikarenakan pada waktu itu daerahnya sedang dilanda musim kemarau panjang.

Goa Gong di Pacitan ini tidak seperti goa yang anda bayangkan, yang gelap dan menakutkan. Goa Gong ini di dalamnya tidaklah gelap seperti yang anda bayangkan, di dalam Goa Gong ini pengunjung dapat melihat dan menikmati pesona keindahan stalaktit dan stalakmit Goa Gong ini dengan jelas. Karena di dalam Goa Gong ini sudah diberi fasilitas lampu yang menerangi jalan di sepanjang goa ini dan semakin membuat menarik go ini. Sehingga pengunjung yang datang ke goa ini merasa nyaman dibuatnya. Inilah yang membedakan Goa Gong dengan goa-goa lainnya yang ada di Indonesia.


=====================================================================================


=====================================================================================

0 Response to "Wisata Pacitan, Goa Gong Pacitan yang Indah"

Post a Comment

'komentarlah dengan bahasa yang baik dan benar'